Karang Taruna Kepri

Meutiaranews.co – Pada momentum Ramadhan, bisaanya beragam cara dilakukan umat Muslim untuk meraih berkah dari Allah SWT. Salah satunya yang dilakukan Karang Taruna Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Melalui membagikan takjil berbuka puasa, Karang Taruna Kepri terjun ke jalan untuk menyerahkan langsung kepada masyarakat Kota Tanjungpinang. Setidaknya ada 1.000 paket dari beragam takjil yang disrrahkan.

Pembagian takjil gratis ini dilakukan di depan Masjid Agung Al-Hikmah, Jalan Masjid Nomor 1 Kota Tanjungpinang, pada Jum’at 7 April 2023 sore.

Ketua Karang Taruna Kepri, Fahrul melalui Kepala Bagian Pemberdayaan Generasi Millenial, Haikal mengatakan takjil tersebut dibagikan kepada pengendara dan warga yang melintas di Jalan Masjid.

“Kegiatan ini juga melibatkan pengurus Masjid Agung Al-Hikmah, yang turut membagikan takjil buka puasa untuk pengendara dan warga yang ada disini,” ujar Haikal.

Selain takjil, Karang Taruna Kepri juga menyediakan hiburan berupa musik religi. Musik ini dimainkan tepat di pinggir Jalan Masjid Tanjungpinang.

Kegiatan ini, kata Haikal bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara Karang Taruna Kepri dan masyarakat Tanjungpinang.

“Kegiatan ini juga bertujuan mempererat talisaliturahmi kepada pengurus maupun masyarkat dalam keindahan bulan ramadan,” ungkapnya.

Untuk kedepannya, Haikal mengaku Karang Taruna Kepri akan kembali membagikan takjil berbuka puasa, namun ditempat yang berbeda. Yakni, kawasan Jalan D.I Panjaitan Kilometer 9 serta Jalan Ahad Yani kilometer 5 Tanjungpinang.

“Tidak hanya disini pembagian takjil juga akan kita lakukan di beberapa titik di Tanjungpinang,” tutupnya.

Dalam kegiatan ini juga dilangsungkan acara berbuka dan ibadah solat magrib bersama di Masjid Agung Al Hikmah.

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By Dika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *