Kebakaran

MeutiaraNews.co – Kapal Roll-on/Roll-off (RoRo) KMP Tandemand terbakar di sekitar perairan Punggur, Rabu (2/10/2024) siang. Kapal angkutan penyebrangan tersebut diketahuibsedang lego jangkar.

Api terlihat membakar lantai paling atas. Pada lantai tersebut tidak hanya berfungsi untuk penumpang tetapi ruang kemudi kapten kapal. Sehingga asap membungbung tinggi dari kobaran api.

“Ini masih koordinasi, untuk evakuasi kapten dan ABK kapal. Kebakaran kini sedang ditangani,” kata General Manager PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Batam, Hermin Welkis melalui sambungan telphone kepada wartawan, Rabu (2/10/2024) sore.

Pihaknya  menerima laporan kebakaran terjadi pada KMP Tandemand, sekitar pukul 14.00 WIB. Kapal tersebut, tambahnya dalam keadaan tidak beroperasi.

“Kapal yang terbakar tidak sedang beroperasi, jadi penumpang tidak ada. Kapal sedang labuh jangkar,” ujarnya.

Evakuasi 14 orang kru dan kapten kapal berhasil dilakukan personil TNI Angkatan Laut (AL) yang berpatroli. Saat itu terlihat dari kejauhan asap hitam membungbung tinggi.

Kapten Kapal Patkamla Lingga TNI AL, Pelda Novrianto menhatakan ke 14 kru kapal dalam keadaan selamat.

“Bisa kami laporkan saat ini sebanyak 14 orang kru kapal telah berhasil dievakuasi ke pangkalan Satrol Punggur. Tidak ada korban jiwa, dan seluruhnya dalam keadaan sehat,” ujarnya di Pos Pangkalan TNI AL, Telaga Punggur.

Proses pemadaman api di KMP Tandemand, katanya juga dilakukan dengan bantuan dua unit kapal penyuplai air bersih yang turun ke lokasi.

“Kondisi saat ini api di kapal sudah padam, namun masih proses pendinginan. Untuk penyebab belum diketahui,” paparnya.

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By Dika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *