Meutiaranews.co – Untuk kali pertama sejak 1982, Indonesia Open tak menempatkan pebulutangkis Tanah Air di babak final.
Atlet-atlet luar negeri menguasai final Indonesia Open 2022 sementara beberapa andalan tuan rumah justru menghadapi cedera ketika ingin menunjukkan prestasi di hadapan pendukung sendiri.
Tercatat empat wakil China, tiga wakil jepang, serta masing-masing satu perwakilan Taiwan, Korea Selatan, dan Denmark bakal berlaga di final Indonesia Open 2022 siang ini.
Tidak ada satu pun wakil Indonesia di final. Bahkan catatan buruk ditorehkan lantaran untuk kali pertama dalam sejarah tidak ada wakil tuan rumah di babak semifinal.
Sejak kali pertama digelar pada 1982, baru kali ini para andalan Indonesia berguguran di babak perempat final.
Salah satu yang menjadi penyebab adalah cedera yang menghantam wakil Indonesia seperti yang dialami Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan pada babak perempat final.
Yeremia dan pasangannya, Pramudya Kusumawardana, tinggal butuh satu poin lagi untuk menjejak semifinal. Namun masalah lutut tiba-tiba datang dalam akhir laga yang membuat Yeremia kesakitan dan harus bermain dengan terpincang-pincang sebelum mengakui kemenangan Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Kondisi Yeremia diketahui membutuhkan waktu istirahat hingga berbulan-bulan untuk benar-benar pulih dan kembali tampil seperti sedia kala.
Sebelum Yeremia masalah cedera juga menimpa Praveen Jordan. Lantaran cedera low back pain, yang disebut saraf kejepit oleh pelatih Vita Marisa, Praveen/Melati Daeva Oktaviani harus rela kalah tanpa tanding alias walkover pada babak 16 besar ketika dijadwalkan bertemu Chen Tang Jie/Valerie Siow.
Sama seperti Yere, kondisi Praveen juga tidak bisa pulih dalam waktu singkat. Oleh karena itu Praveen sudah menyatakan absen dari Malaysia Open dan Malaysia Masters yang berlangsung pada akhir Juni hingga awal Juli.
Langkah Praveen absen di Malaysia bisa saja ditiru Marcus Fernaldi Gideon. Kondisi kaki Marcus yang belum pulih 100 persen pasca operasi menjadi alasan Minions belum tentu ke turnamen yang berlangsung di Negeri Jiran tersebut. Marcus ingin lebih dulu melihat kondisi kaki pada latihan pekan ini sebelum memutuskan rencana selanjutnya.
Marcus dan Kevin Sanjaya Sukamuljo sebelumnya juga kalah di semifinal Indonesia Masters karena kondisi yang belum benar-benar bugar.
#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional