Meutiaranews.co – Merasa tak enak jika seseorang tahu bahwa Anda memblokir nomor WhatsApp-nya? Tak perlu khawatir, ada beberapa cara memblokir nomor WhatsApp tertentu tanpa diketahui pemiliknya.

Fitur blokir sendiri dibuat untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi mengguna. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk memblokir pesan dan panggilan suara dari kontak tertentu.

Ada banyak faktor yang membuat pemblokiran nomor jadi penting. Salah satunya adalah rasa terganggu akibat pesan-pesan yang dikirimkan pemilik nomor.

Blokir menjadi salah satu cara ‘memutuskan hubungan’ dengan seseorang di WhatsApp.

Saat nomor seseorang diblokir, maka segala bentuk aktivitas seperti pesan, panggilan, dan pembaruan status dari nomor yang bersangkutan tak akan bisa masuk ke nomor Anda. Begitu pula sebaliknya.

Ada beberapa cara memblokir nomor WhatsApp tanpa ketahuan. Berikut caranya.

  1. Memblokir nomor WhatsApp melalui ‘Pengaturan’
    Untuk melakukan pemblokiran melalui pengaturan, nomor yang akan diblokir harus sudah tersimpan dalam kontak. Berikut langkahnya:
  • Buka aplikasi WhatsApp;
  • Ketuk ikon titik tiga di pojok kanan atas;
  • Pilih opsi Pengaturan > Akun > Privasi;
  • Gulir layar ke bawah dan pilih opsi Kontak Terblokir;
  • Ketuk ikon tanda tambah (+) untuk memilih kontak mana saja yang ingin diblokir.
  1. Memblokir nomor WhatsApp melalui profil pengguna
    Cara memblokir WhatsApp tanpa diketahui pemiliknya ini dilakukan melalui pesan pribadi yang dikirim nomor bersangkutan. Tak seperti cara di atas, untuk melakukan metode ini, nomor yang bersangkutan tak perlu tersimpan dalam kontak terlebih dahulu. Berikut langkahnya:
  • Buka aplikasi WhatsApp;
  • Pilih kontak WhatsApp yang ingin diblokir;
  • Ketuk info kontak di bagian nama atau nomor di atas;
  • Pilih opsi ‘Block’ yang berada di bagian paling bawah;
  • Ketuk ‘Block’ untuk mengonfirmasi pemblokiran.

Jika pemblokiran berhasil, maka Anda tak lagi dapat melihat status online kontak yang bersangkutan. Foto profil nomor yang bersangkutan juga tak akan terlihat.

Selain itu, setiap pesan yang dikirim hanya akan berstatus centang satu.

Demikian cara memblokir WhatsApp yang bisa Anda coba. Semoga membantu.

Sumber: detik.com

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By Dika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *