Dewan Pers menggelar Workshop Peliputan Pemilu/Pilkada 2024 di Hotel Harris Resort Waterfront, Jumat (5/7/2024). (Foto: AlurNews)

Meutiaranews.co – Mendekati Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pers menggelar Workshop Peliputan Pemilu/Pilkada 2024 di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). Acara ini digelar di Hotel Harris Resort Waterfront Lantai 2, Jalan KH. Ahmad Dahlan – Waterfront City, Kota Batam, Jumat (5/7/2024).

Acara ini dihadiri sujumlah organisasi pers, ahli pers dan berbagai jurnalis. Mulai dari media cetak, elektronik dan cyber. Selain itu ada juga, Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), penyelenggara Pilkada, KPU dan Bawaslu dan juga pemerintah daerah.

Acara ini dibuka oleh Ketua Komisi Kemitraan dan Pemberdayaan Organisasi Dewan Pers, Asep Setiawan sekira pukul 10.00 WIB.

Anggota Dewan Pers, Yadi Heriyadi Hendriana mengatakan kegiatan ini digelar diseluh Provinsi di Indonesia. Pihaknya menargetkan Workhsop Peliputan ini selesai sebelum pelaksanaan Pilkada.

“Targetnya, teman-teman jurnalis hadir di masyarakat untuk sosialisasi tentang Pilkada ini,” ujar Yadi dilansir dari AlurNews.

Dalam Workshop ini juga diajarkan bagaimana kerja wartawan yang benar dalam meliput Pilkada. Pasalnya Dewan Pers memiliki tanggung jawab yang sama dalam memelihara iklim demokrasi ini agar aman, bisa menciptakan dan memilih pemimpin yang akuntabel serta memiliki integritas yang baik.

“Hal itu perlu kita sampaikan. Dan ini bagus sekali, karena pers itu penjaga demokrasi. Ini adalah tugas pers untuk membuat para pemilih atau masyarakat tidak salah dalam memilih,” katanya.

Melaui Workshop ini, kata dia, media bisa dijadikan indikator. Mampu memberikan berita terbaik, positif dan bisa mengarahkan ke publik, supaya publik tidak salah memilih nanti.

Usai dari pemaparan narasumber, Workshop Peliputan ini dirangkaikan dengan diskusi kelompok. Setiap peserta dibagi menjadi 5 kelompok dengan membahas topik-topik yang berbeda terkait Pilkada. Misalnya Netralitas ASN, Tokoh Calon Kepala Daerah, dan lain sebagainya.

Setiap kelompok mengerjakan rencana liputan. Mulai dari latar belakang, angle liputan, daftar narasumber, daftar pertanyaan untuk narasumber, data-data pendukung dan kelengkapan foto, video dan info grafis.

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *