Lahan

Meutiaranews.co – Warga Perumahan Merlion Squere di Batu Aji, Kota Batam menolak pembangunan milik Yayasan Suluh Mulia Pioneer (SMP) yang berada di wilayah perumahan tersebut.

Akibatnya, rencana pembangunan sekolah milik yayasan SMP yang berada di lahan vasum warga, nyaris ricuh dengan petugas.

Warga juga mempertanyakan lahan fasum yang sejatinya diperuntukan untuk masyarakat di perumahan mereka sudah berpindah tangan ke pihak Yayasan SMP.

Penolakan tidak berlangsung lama karena pihak Yayasan SMP memperlihatkan hasil putusan pengadilan yang ditunjukan pihak Kuasa Hukum Yayasan SMP.

Menurut Kuasa Hukum Yayasan SMP, Rina Elvira, bahwa lahan tersebut merupakan milik sah dari Yayasan Suluh Mulia Pioner yang dihibahkan oleh Pihak Developer PT Sintek Indonesia.

“Sebelumnya sekolah milik Yayasan SMP ini telah beroperasi namun sempat terhenti karena penolakan warga dan ditutup paksa oleh Pemko Batam,” ujarnya di lokasi.

Ia menjelaskan, kurang lebih selama 13 tahun Yayasan SMP berjuang menuntut hak- haknya, akhirnya setelah melalui proses yang panjang PTUN mengabulkannya.

“Kita sudah buktikan secara hukum hasil keputusan MA bila lahan itu milik sah Yayasan Suluh, bahkan sertifikat lahan juga sudah kita tunjukan kepada warga dan mereka mengakuinya,” ujar Rina kembali.

Sebelumnya, tambah Rina, persoalan ini bukan berkaitan dengan warga, melainkan pihaknya menggugat yakni Pemko Batam yang telah menutup secara paksa Sekolah Yayasan SMP sejak tahun 2010 lalu.

“Kalau warga itu nuntutnya ya ke pihak developer PT Sintek Indonesia bukan ke pihak kami, karena dokumen dan sertifikat lahan klien kami sudah lengkap. Ironisnya malah Pemko mengklaim lahan klien kami dan menutup paksa sekolah,” jelasnya.

Ditegaskan Rina lagi, bahwa dari persoalan ini Klienya merugi secara finansial atas penutupan paksa selama 13 tahun oleh Pemko Batam ini, seperti fisik gedung yang sudah pada hilang materialnya, dan proses hukum yang cukup panjang.

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By Dika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *