Meutiaranews.co – Gempa yang terjadi di Pasaman Barat, Sumbar, Jumat, 25 Februari 2022 sekitar pukul 08.33 Wib, ikut dirasakan warga Batam, Kepulauan Riau.

Dibeberapa titik gempa bumi magnitudo 6,2 yang terjadi mengalami kerusakan yang parah pada alam dan pembangunan warga. Sejuah ini belum dapat diketahui apakah ada korban jiwa.

Salah satu pekerja di kawasan Batam Center, Junda (30) mengaku merasakan dengan jelas getaran dari lantai atas.

“Saya kerja di lantai tiga saat ini terasa goyang, komputer dan meja juga bergetar,” katanya, Jumat, 25 Februari 2022.

Getaran itu, kata dia juga dirasakan karyawan lainnya tempat dia bekerja. “Yang lain juga merasakan hal yang sama,” tambah dia.

Kepala Seksi Data dan Informasi Stasiun Meteorologi Kelas I Hang Nadim Batam, Suratman mengatakan, gempa yang terjadi di Pasaman Barat kemungkinan sangat kecil sampai di Batam.

Suratman mengatakan data BMKG menunjukkan getaran gempa terasa sampai ke Pasaman Barat, Pasaman, Agam, Bukit Tinggi, Padang Panjang, Padang, Payakumbuh, Aek Godang, Gunungsitoli, Pesisir Selatan, Rantau Parapat, Nias Selatan, Bangkinang, Malaysia, Singapura.

Menurut Suratman gempa Sumbar terasa ke Batam sangat kecil karena jaraknya yang cukup jauh.
Untuk itu ia menghimbau kepada masyarakat yang merasakan getaran gempa agar tidak panik.

“Seandainya dirasakan pun kekuatannya sudah sangat lemah. Namun tetap tenang karena getaran jika pun dirasakan 1 sampai 2 skalalicter saja,” jelasnya.

Redaksi

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By Dika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *