Meutiaranews.co – Timnas Inggris meraih kemenangan tipis 1-0 atas Serbia dalam pertandingan pertama Grup C Euro 2024 di Arena AufSchalke, Senin (17/6) dini hari WIB.
Jude Bellingham membawa Inggris unggul pada menit ke-13. Umpan silang Bukayo Saka dari sisi kanan dimanfaatkan dengan baik oleh Bellingham yang mencetak gol lewat sundulan.
Andrija Zivkovic, yang bertugas membantu pertahanan Serbia, terlambat menutup ruang tembak Bellingham. Bintang Real Madrid itu pun dengan leluasa mencetak gol.
Trent Alexander-Arnold hampir melakukan blunder pada menit ke-21. Ia kehilangan bola yang kemudian direbut pemain Serbia dan dioper kepada Aleksandar Mitrovic. Tanpa membuang waktu, Mitrovic melepaskan tembakan kaki kanan, namun masih menyamping di sisi kiri gawang yang dijaga Jordan Pickford.
Serbia mendapatkan sejumlah kesempatan menyerang, tetapi tidak ada yang benar-benar membahayakan gawang Inggris.
Pada menit-menit akhir babak pertama, Serbia menguasai permainan, namun tidak memainkan serangan yang agresif. Inggris mampu bertahan dengan solid sehingga babak pertama berakhir dengan keunggulan 1-0 untuk Inggris.
Memasuki babak kedua, Serbia mengambil inisiatif menyerang sejak awal. Beberapa kali serangan sayap kiri yang dibangun Filip Mladenovic mengancam pertahanan Inggris.
Pada menit ke-58, Aleksandar Mitrovic terjatuh di kotak penalti Inggris saat berduel dengan Kieran Trippier, tetapi wasit Daniele Orsato dari Italia tidak menganggapnya sebagai pelanggaran.
Inggris terlihat minim kreativitas dalam menyerang pada babak kedua. Kendati menguasai permainan, aliran bola berjalan lambat.
Kapten sekaligus striker andalan Inggris, Harry Kane, nyaris tidak berkutik dalam laga ini. Ia lebih banyak membuka ruang bagi rekan-rekannya untuk menciptakan peluang.
Pergantian pemain dari Bukayo Saka ke Jarrod Bowen cukup mengubah cara bermain Inggris. Tim asuhan Gareth Southgate ini lebih variatif dalam memainkan umpan silang.
Crossing Bowen dari sisi kanan dimanfaatkan Kane yang unggul dalam duel udara atas Milos Veljkovic. Namun, sundulan Kane ditepis Predrag Rajkovic sebelum membentur mistar gawang pada menit ke-78.
Jordan Pickford membuat penyelamatan penting dengan menepis tendangan kaki kiri Luka Jovic dari luar kotak penalti pada menit ke-83. Tanpa tambahan gol pada sisa laga, Inggris menang 1-0 atas Serbia di Euro 2024. (es)
#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional