17 Agustus

Meutiaranews.co – Hasya Danirmala Putri Arthadira, siswa SMA Mondial Batam lolos seleksi sebagai Paskibraka Nasional dari Batam. Proses seleksi yang panjang dan ketat dilalui Hasya, dimulai dari tingkat sekolah, Kota Batam yang dikoordinasikan oleh Badan Kesbangpol, hingga tingkat Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), akhirnya menetapkannya sebagai anggota Paskibraka Nasional.

Dari 1,047 peserta yang mendaftar pada seleksi tahun ini yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Batam melalui Badan Kesbangpol, Hasya berhasil menunjukkan kemampuannya.

Riama Manurung, Kepala Badan Kesbangpol Batam, menyampaikan kebanggaannya terhadap pencapaian Hasya.

“Setiap tahun, anak-anak Batam selalu hadir di tingkat nasional. Tahun lalu, Sanika Satyawada Fauzi Arthadira, pelajar SMA Mondial Batam yang juga abang dari ananda Hasya menjadi mewakili Batam dan Kepri sebagai anggota Paskibraka Nasional. Kami sangat bangga dengan prestasi ini,” ujarnya.

Riama juga berharap agar prestasi yang diraih Hasya dapat menjadi inspirasi bagi anak-anak Batam lainnya.

“Semoga dengan prestasi yang diraih ananda Hasya dapat menjadi contoh bagi anak-anak Batam lainnya untuk terus berlatih hidup sehat dan disiplin serta mengembangkan bakat-bakat positif yang membangun dan berguna bagi orang tua, masyarakat, bangsa, dan negara. Menjadi anggota Paskibraka bukanlah hal mudah, karena harus melalui seleksi yang berlapis, dari administrasi, kesehatan, PBB, kesamaptaan, pengetahuan umum, pemahaman ideologi, dan wawasan kebangsaan, serta penilaian terhadap sikap peserta,” kata Riama. (es)

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By Dika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *