Meutiaranews.co – Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Golkar, Bambang Soesatyo (Bamsoet), mengumumkan empat nama yang telah masuk dalam bursa calon Ketua Umum (caketum) partai. Namun, tanggal pasti pelaksanaan musyawarah nasional (munas) Golkar masih belum diungkap.

Ketua DPP Partai Golkar, Dave Laksono, menyatakan bahwa berdasarkan jadwal munas tahun 2019, seharusnya acara tersebut digelar pada bulan Desember mendatang. Meskipun begitu, Dave belum memberikan rincian tanggal yang konfirm.

“Menurut jadwal munas 2019, seharusnya Desember nanti,” ujar Dave kepada wartawan pada Jumat (8/3/2024).

Dave juga menjelaskan bahwa persiapan untuk munas Golkar belum dimulai hingga saat ini. “Belum ada persiapan,” tambahnya.

Bamsoet sebelumnya mencantumkan empat nama yang masuk dalam bursa caketum, termasuk dirinya sendiri. “Setidaknya ada empat kandidat yang muncul yang akan berkompetisi dalam Munas tahun ini,” ungkap Bamsoet di Gedung MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta, pada Jumat (8/3).

Keempat nama tersebut adalah Bamsoet, Ketum Golkar sekaligus Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, dan Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita.

Meski demikian, Bamsoet tidak merinci lebih lanjut mengenai persiapannya untuk kembali mencalonkan diri sebagai caketum. Saat ini, fokus partainya adalah mengawal proses penghitungan suara pemilu.

“Kita berdoa agar hasil pemilu sesuai harapan, presiden dilantik dengan baik, dan suasana politik kondusif. Baru kemudian kita akan membahas Munas,” katanya. (es)

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By IR

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *