Meutiaranews.co – Jalan raya di depan Perumahan Taman Asri Tiban, Sekupang, Kota Batam ambles, Kamis (23/11/2023) pagi. Jalan ambles ini membuat arus lalu lintas dari Tiban menuju Sekupang terganggu.

Diduga jalan ambles diduga gegara curah hujan deras dari sejak Rabu (22/11/2023) malam hingga Kamis (23/11/2023) pagi.

“Tahunya tadi pagi, tapi kata warga di sini sudah subuh tadi kejadiannnya, ya, sekitar jam 3 gitu,” kata Husin, warga setempat dikutip dari AlurNews.

Selain faktor curah hujan tinggi, kata dia, jalan itu rusak juga karena tidak kuat lagi monopang beban. Hal itu juga dikarenakan di bawah aspal tersebut merupakan gorong-gorong aliran air.

Saat ini, Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBM-SDA) menurunkan alat sebagai tindakan untuk mengatasi kondisi jalan yang ambles itu sementara waktu. Tak cuma itu saja, pihak dari BP Batam dan kepolisian pun turun membantu.

Untuk sementara pada posisi jalan yang rusak tersebut, sudah diberi tanda amaran. Untuk menghindari kemacetan di jalan raya itu, terlihat petugas Satlantas Polresta Barelang mengatur arus lalu lintas masyarakat yang melintas di sana. (es)

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By IR

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *