Meutiaranews.co – Segenap pemain, pelatih, dan ofisial Timnas Indonesia diguyur bonus Rp2 miliar oleh PSSI dan pihak sponsor karena lolos ke Piala Asia 2023.

Pemberian bonus tersebut dilakukan secara simbolis seusai makan malam di Hotel Fairmont, Senayan. PSSI menggelontorkan bonus sebesar Rp1,5 miliar dan Rp500 juta lainnya berasal dari presiden Arema FC Gilang Widya Pramana melalui perusahaannya.

Awalnya bonus dari PSSI hanya sebesar Rp1,4. Angka tersebut diucapkan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan saat memberi sambutan. Namun, pemain secara kompak berteriak “tambah-tambah.”

Iriawan yang didampingi manajer Sumardji saat memberi sambutan hanya tersenyum melihat reaksi pemain. Namun saat bersalaman dengan pemain Iriawan berubah pikiran. Ia menggenapkan bonus menjadi Rp1,5.

“Bonus akan masuk rekening kalian pada Senin,” kata Iriawan yang disambut pemain dengan tepuk tangan. Rachmat Irianto bahkan terlihat membunyikan piring dengan sendok.

Pemain yang secara simbolis menerima bonus sebesar Rp500 juta dari sponsor adalah Fachruddin Aryanto dan Nadeo Argawinata. Fachruddin merupakan kapten tim dan Nadeo sebagai perwakilan pemain senior.

Timnas Indonesia baru pulang dari menunaikan tugas di Kuwait dalam ajang Kualifikasi Piala Asia 2023. Tim Merah Putih lolos ke putaran final Piala Asia tahun depan setelah menempati peringkat kedua Grup A.

Skuad Garuda mengemas enam poin dari tiga kali tanding. Kemenangan diraih saat menghadapi Kuwait dan Nepal, sementara satu-satunya kekalahan diderita dari Yordania.

Piala Asia 2023 menjadi keikutsertaan Indonesia kelima dalam ajang sepak bola tertinggi di Benua Kuning. Sebelumnya Indonesia tampil di Piala Asia 1996, 2000, 2004, dan 2007. (es)

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By IR

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *