Meutiaranews.co – Lionel Messi dan Erling Haaland bersaing menjadi pemenang nominasi Ballon d’Or 2023 mengalahkan calon lainnya menjadi pesepakbola terbaik sejagat raya.

Ajang Ballon d’Or 2023 bakal berlangsung di Theatre du Chatelet, Paris. Terdapat 30 nama yang masuk dalam daftar nominasi, namun ada dua pemain yang mendapat dukungan besar menerima Ballon d’Or tahun ini yaitu Lionel Messi dan Erling Haaland.

Lionel Messi dan Erling Haaland memiliki alasan kuat meraih Ballon d’Or 2023. Messi dilatarbelakangi gelar Piala Dunia, sementara Haaland merupakan peraih treble bersama Manchester City.

Penghargaan yang sudah dipresentasikan sejak 1956 ini akan memasuki edisi terkini pada pekan depan.

Jadwal Ballon d’Or 2023 bakal berlangsung pada Senin (30/10) malam waktu Paris atau Selasa (31/10) dini hari waktu Indonesia.

Daftar nominasi Ballon d’Or 2023:

Julian Alvarez, Nicolo Barella, Jude Bellingham, Karim Benzema, Yassine Bounou, Kevin De Bruyne, Ruben Dias, Antoine Griezmann, Ilkay Gundogan, Josko Gvardiol, Erling Haaland, Harry Kane, Kim Min Jae, Randal Kolo Muani, Kvicha Kvaratskhelia, Robert Lewandowski, Emiliano Martinez, Lautaro Martinez, Kylian Mbappe, Lionel Messi, Luka Modric, Jamal Musiala, Martin Odegaard, Andre Onana, Victor Osimhen, Rodri, Bukayo Saka, Mohame Salah, Bernardo Silva, Vinicius Junior. (es)

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By IR

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *