Meutiaranews.co – – Kopi hitam cocok untuk diet karena terbukti dapat membantu menurunkan berat badan. Manfaat kopi itu sudah dibuktikan oleh beberapa penelitian.

Kopi merupakan minuman favorit sejuta umat. Faktanya, populasi global mengonsumsi lebih dari 160 juta kantong kopi setahun, menurut Insider (11/01/22).

Kopi mengandung nutrisi seperti niasin, potassium, magnesium dan antioksidan yang dapat meningkatkan kesehatan pencernaan, mendukung fungsi otot dan mengarah pada kesehatan jantung.

Selain itu, juga mengandung kafein yang dapat meningkatkan metabolisme tubuh hingga membantu menurunkan berat badan. Karenanya kopi hitam cocok dikonsumsi saat diet.

Berikut 3 alasan mengapa kopi hitam dapat membantu turunkan berat badan:

  1. Kopi Hitam Rendah Kalori

Penurunan berat badan dikaitkan dengan defisit kalori. Maksudnya, kalori yang dikonsumsi lebih sedikit daripada kalori yang terbakar.

Kopi hitam cocok untuk diet karena kopi hitam rendah kalori. Dalam 250 ml kopi hanya mengandung kurang dari 5 kalori. Namun, kalori kopi hitam bisa bertambah jika diberi gula.

“Meskipun kopi hitam rendah kalori, tapi kalori kopi hitam bisa dengan cepat menjadi tinggi kalori setelah ditambahkan gula, krim, susu dan pemanis lainnya,” ujar Shaw, ahli gizi.

  1. Kafein Meningkatkan Metabolisme

Metabolisme adalah proses di mana tubuh memecah nutrisi dan memanfaatkan kalori makanan sepanjang hari. Dan kafein dapat meningkatkan proses metabolisme itu.

Hal itu telah dibuktikan oleh sebuah studi kecil yang dilakukan pada tahun 2008. Kafein sendiri adalah stimulan yang terkandung dalam kopi.

Dalam studi itu menemukan bahwa peserta yang meminum berbagai takaran kopi selama dua bulan memiliki metabolisme yang lebih besar. Metabolisme yang besar akan memungkinkan anda untuk membakar lebih banyak kalori.

  1. Kafein dapat Mengurangi Rasa Lapar

Tahukah kamu bahwa kafein dapat mengurangi rasa lapar. Nafsu makan sendiri dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk jenis makanan, tingkat aktivitas dan hormon.
Sebuah penelitian tahun 2014 telah menunjukkan bahwa kafein dapat mengurangi kadar ghrelin atau hormon yang dapat membuat kamu merasa lapar.

Peneliti itu menemukan bahwa peserta meningkatkan perasaan kenyang dan mengurangi asupan makan mereka hanya dalam waktu 4 minggu setelah minum kopi setiap hari. (es)

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By Dika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *