Meutiaranews.co – Juara bertahan Piala Eropa, Italia bertekad menyegel tiket ke babak sistem gugur Euro 2024 dalam pertandingan terakhir Grup B. Namun, laga itu dijamin tidak mudah karena Gli Azzurri harus meladeni perlawanan Kroasia terlebih dahulu.
Laga antara Kroasia dan Italia berlangsung pada Selasa (25/6) dini hari, tepatnya pukul 02.00 WIB di Leipzig Stadium, Leipzig, Jerman. Pertandingan ini bisa disaksikan langsung di RCTI dan melalui live streaming di Vision+.
Menjelang partai ini, Italia berada di peringkat kedua klasemen Grup B dengan mengumpulkan tiga poin dari dua laga, sedangkan Kroasia di urutan keempat atau posisi buncit dengan baru mengoleksi satu poin dari dua pertandingan.
Di Grup B, Spanyol telah memastikan tiket lolos ke babak sistem gugur setelah mendulang enam poin. Tiket otomatis lolos dari fase grup sekarang diperebutkan oleh Italia, Albania, dan Kroasia.
Bagi Italia, syarat untuk melaju ke fase knockout adalah dengan mengalahkan Kroasia atau cukup bermain imbang. Jika imbang melawan Kroasia, tim asuhan Luciano Spalletti akan mengumpulkan empat poin dan memastikan posisi runner-up meskipun Albania menang atas Spanyol dan sama-sama mengoleksi empat poin. Hal itu karena Italia unggul head-to-head atas Albania, setelah di partai perdana Grup B, mereka menang 2-1. Kans Nicolo Barella dan kawan-kawan untuk lolos pun besar, mengingat Kroasia belum menunjukkan performa terbaiknya sejauh ini.
Pertemuan terakhir Italia dengan Kroasia terjadi pada 12 Juni 2015 dalam pertandingan Kualifikasi Euro 2016. Kala itu, Kroasia yang bertindak sebagai tuan rumah harus puas bermain imbang melawan Gli Azzurri.
Pertandingan ketiga Grup B Euro 2024 digelar berbarengan, di mana selain partai Kroasia melawan Italia, Albania juga akan berhadapan dengan Spanyol.
Jadwal Siaran Langsung:
Kroasia vs Italia
Leipzig Stadium, Leipzig
Selasa, 25 Juni
02.00 WIB
RCTI / Vision+ (es)
#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional