Pemeriksaan

Meutiaranews.co – Polda Kepri merespon dugaan jual beli IMEI telpon seluler merek iPhone di Batam. Dugaan tindak pidana perdagangan ini diduga sudah berlangsung lama yang dikendalikan para pemilik toko Handpne di Lucky Plaza Batam.

Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Kepri Kombes Pol Nasriadi menjelaskan, penyelidikan awal jual beli IMEI iPhone ditemukan di pos pelayanan Bea dan Cukai, Kamis, 19 April 2023 pukul 16.00 Wib.

“Kasus tindak pidana Perdagangan dengan modus operandi mendaftarkan IMEI handphone merk iphone berbagai jenis melalui joki IMEI di pos pelayanan Bea dan Cukai Batam di Pelabuhan Internasional Batam Centre,” jelas Nasriadi, Selasa (02/05/2023).

Dijelaskan, fakta yang ditemukan beberapa penumpang kapal Ferry tujuan Singapura dan Malaysia mendaftarkan IMEI HP merk Iphone, perorangnya bisa 2 sampai 3 unit iphone.

“Awalnya seorang laki-laki diamankan bernama Indra yang membawa 2 unit HP merk iPhone. Ia mengaku iPhone tersebut dititipkan oleh saudara Yanto. Yang bersangkutan dalam proses lidik,” ujarnya.

Selain Indra orang suruhan Yanto, hasil penyelidikan di TKP juga ditemukan sepasang suami istri bersama seorang anak kecil berumur 6 tahun membawa 5 unit iphone untuk didaftarkan di pos layanan pendaftaran IMEI Bea dan Cukai Pelabuhan International Batam Centre.

Pasangan suami istri yang membawa anaknya diketahui bernama Yoga (36) dan Garsinea, (35) dan anaknya dan YM (6) diduga sebagai joki IMEI

Di kediaman pasangan suami istri ini, Perumahan Taman Mediterania, Batam Centre, Kota Batam tidak ditemukan barang bukti saat dilakukan penggeledahan.

Subdit I Infaksi Ditreskrimsus yang melakukan pengungkapan melakukan pengembangan berdasarkan pengakuan joki IMEI pasutri ini.

“Berdasarkan keterangan keduanya pasangan suami istri ini, 5 unit iPhone yang dibawa adalah milik saudara Joko alias Anok, pemilik toko handphone Lucky Star di Lucky Plaza Nagoya, Kota Batam,” jelas Direktur.

Rumah Joko alias Anok yang berada di Perumahan Permata Baloi, Kota Batam yang disambangi penyidik bersama joki IMEI Yoga dan Garsinea juga tidak ditemukan barang bukti.

“Tim yang bergerak ke Toko Lucky Star di Lucky Plaza dengan disaksikan sekuriti setempat berhasil menemukan
barang bukti 19 unit iPhone yang belum teregister IMEI dan 139 kotak kosong iPhone, beserta dokumen penjualan,” ujarnya kembali.

Total barang bukti unit iPhone yang diamankan dari para joki IMEI iPhone berjumlah 26 unit berbagai tipe.

Malam itu juga, tambah Nasriadi, usai dilakukan penggeledahan sekitar pukul 22.00 Wib para joki dan pemilik toko Toko Lucky Star saudara Joko alias Anok dibawa ke Polda Kepri guna pemeriksaan lebih lanjut,” ungkapnya.

“iPhone – iPhone ini diduga dibawa dari Singapura ke Batam dengan cara diseludupkan,” paparnya.

Adapun barang bukti iPhone berbagai tipe yang akan dibawa ke Singapura untuk mendapatkan IMEI yang berupa iPhone 13 Pro Max warna hijau dengan IMEI 35 265344 562040 4, iPhone 13 Pro Max warna hijau dengan IMEI 35 821648 050993 4, iPhone 14 warna biru Dongker dengan IMEI 35 531340 892097 1, iPhone 13 Pro warna abu-abu dengan IMEI 35 669111 196587 3, iPhone XR warna merah dengan IMEI 35 288311 043045 4.

Barang bukti yang diamankan di Toko Lucky Star diantaranya, iPhone 13 Pro warna Gold dengan Imei : 35 522438 714684 5, iPhone 11 Pro warna Rose Gold Imei : 35 384210 133077 5, iPhone 11 Pro Max warna Rose Gold Imei : 35 391910 021409 1, iPhone XS Max warna putih Imei : 35 728609 182085 6, iPhone 11 Pro Max warna abu- abu Imei : 35 391410 164292 9, iPhone 11 Pro Max warna Rose Gold Imei : 35 391710 053378 3.

Ke 7, Iphone XR warna biru Imei : 35 306810 288216 4, iPhone XR warna hitam Imei : 35 308310 078478 3, iPhone XR warna oranye Imei : 35 733309 548169 7, iPhone XR warna oranye Imei : 35 733109 733870 9, iPhone XR warna biru Imei : 35 306610 688819 5, iPhone XR oranye Imei : 35 734409 815695 4.

Selanjutnya barang bukti ke 13, iPhone XR oranye Imei : 35 305410 797254 9, iPhone XS Max Rose Gold Imei : 35 728709 148865 2, iPhone XS Max putih Imei : 35 726209 194648 8, iPhone XS Max putih Imei : 35 728209 120740 0, iPhone 7 Plus hitam Imei : 35 381308 757373 8, iPhone XR biru Imei : 35 734809 834377 7, iPhone XR oranye Imei : 35 734909 727684 4.

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By Dika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *