Kampanye

Meutiaranews.co – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Kepri bersama jajaran Satlantas Polres/Polresta melakukan sosialisasi keselamatan berlalu lintas di sekolah. Kampanye keselamatan lalu lintas ini bertajuk Police Go To School.

Dirlantas Polda Kepri Kombes Pol Tri Yulianto menyampaikan kegiatan ini dilakukan jajarannya bersama Satlantas Polres wilayah Kepri dengan target Sekolah mulai dari SD,SMP dan SMA/sederajat.

“Kegiatan ini sebagai bagian dari upaya peningkatan kesadaran siswa/i agar bijak dalam berkendara dan memikirkan keselamatan berlalu lintas,” ujarnya, Selasa (11/10/2023).

Police Go To School terbagi dari beberapa poin, diantaranya memberikan amanat tentang 7 penekanan penting yang harus diperhatikan, E-tle, penggunaan helm SNI saat berkendara, Safety Riding, peraturan berlalu lintas dan lainnya yang berkaitan dengan keselamatan berlalu lintas.

“Keselamatan berlalu lintas adalah tanggung jawab bersama. Kami akan terus berkomitmen untuk mendidik dan mengedukasi para generasi muda di Provinsi Kepulauan Riau tentang pentingnya tertib berlalu lintas dan keselamatan dalam berkendara,” ujar Kombes Tri Yulianto.

Dirlantas mengucapkan terimakasih kepada pihak sekolah, guru serta para murid yang telah aktif berpartisipasi dalam kampanye ini. Kegiatan ini, tambahnya, akan menjadi langkah positif dalam meningkatkan kesadaran berlalu lintas di kalangan generasi muda.

“Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat jangka panjang dan mendukung terciptanya lingkungan berlalu lintas yang lebih aman dan tertib,” harapnya***

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By Dika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *