Meutiaranews.co – Polri terus melakukan terobosan dalam mendekatkan diri kepada masyarakat. Salah satu inovasi ‘polisi kreatif’ dengan mendukung kemajuan dunia pendidikan dari daya saing teknologi.

Teknologi yang terus berkembang saat ini tidak dapat dipungkiri lagi minat baca anak mengalami penurunan. Untuk itu, Bhabinkamtibmas Kelurahan Darussalam, Polsek Meral Bripka Samson Tarigan melakukan kegiatan terobosan kreatif ‘Kargo Baca Bhabinkamtibnas’.

Sebuah sepeda yang dimodifikasi berisikan buku bacaan anak-anak, buku pelajaran dan buku dongeng cerita. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan daya tarik anak-anak untuk membaca buku.

“Inovasi ini bertujuan untuk menarik minat baca di tempat tempat yang sulit dijangkau seperti gang mau pun perkampungan,” kata Kapolres Karimun AKBP Tony Pantono, Sabtu, 12 Februari 2022.

Toni mengatakan, sasaran terobosan tersebut merupakan anak-anak Sekolah Dasar, TK dan Paud khususnya di Kelurahan Darussalam dengan tujuan untuk mendukung gerakan Indonesia gemar membaca sejak dini.

Selain membaca, juga mendorong anak-anak untuk gemar berolahraga, seperti bersepada yang baik untuk menjaga kesehatan. Dengan sehat, kata Toni, anak memperoleh informasi yang positif dan wawasan yang luas dengan gemar membaca sejak dini.

“Kegiatan ini disambut antusias oleh anak-anak, dalam kegiatan ini juga tetap diterapkan protokol kesehatan seperti memakai masker, selain itu juga utuk mengedukasi bahwa pentingnya Vaksin bagi Anak-anak,” ujarnya.

Toni menambahkan, kgiatan ini juga merupakan suatu bukti bahwa Polres Karimun ikut mencerdaskan bangsa.

“Kami berharap adanya kegiatan Kargo Baca Kamtibnas mampu meningkatkan minat baca anak sejak dini,” tutur Kapolres.

Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Kabupatrn Karimun, Chaironi juga berharap dengan program ‘polodi kreatif’ ini dapat menjalin kerja sama yang baik antara Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Karimun dengan Polres Karimun.

“Kami mendukung kegiatan ini degan harapan dapat bekerjasama dalam mengajak generasi muda untuk gemar membaca sejak dini,” tuturnya.

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By Dika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *