Meutiaranews.co – Realme resmi meluncurkan lini ponsel terbaru mereka, realme 13 Pro Series 5G pada Kamis (19/9). Ponsel midrange yang beranggotakan realme 13 Pro 5G dan realme 13 Pro+ 5G ini dibanderol mulai Rp5,999 juta.

“Kita di realme 13 Pro Series 5G tetap memberikan pengalaman yang sama, yakni lensa periskop di realme 13 Pro+ 5G. Yang membedakannya dengan generasi sebelumnya adalah kita kali ini menyematkan realme Next AI,” ujar Krisva Angnieszca, Public Relations Lead realme Indonesia dalam acara peluncuran di Jakarta, Kamis (19/9).

Realme 13 Pro+ 5G hadir sebagai varian teratas dalam seri ponsel midrange terbaru ini. Salah satu kekuatan utama dari ponsel ini adalah dual sensor kamera dari Sony.

Pada kamera utama, realme 13 Pro+ 5G mengusung sensor Sony LYT-701 beresolusi 50MP yang diklaim sebagai yang pertama digunakan pada industri smartphone. Sensor ini mengusung ukuran besar 1/1.56″ yang mampu mereproduksi cahaya dan bayangan yang seimbang, dan mengakomodir kebutuhan fotografi minim cahaya.

Kamera utama tersebut dipadukan dengan kamera telefoto periskop dengan sensor Sony LYT-600 beresolusi 50MP.

Kamera dari realme 14 Pro+ 5G dibekali kemampuan 3x optical zoom dan lulus TÜV Rheinland High Resolution Camera Certification, yang mencerminkan kualitas gambar dan performa yang superior.

Kamera dari ponsel ini juga sudah dibekali dengan kemampuan Optical Image Stabilization (OIS) untuk menjaga kestabilan saat pengambilan gambar.

Kemampuan kamera tersebut ditopang oleh realme HYPERIMAGE+ Camera System dan AI HyperRAW Algorithm dari realme yang menghadirkan kemampuan AI pada pemrosesan gambar dalam domain RAW. Sistem prosesing gambar ini meningkatkan kejernihan dgambar serta rentang dinamis untuk menangkap cahaya dan bayangan.

Untuk post processing, realme Next AI menghadirkan fitur AI Ultra Clarity yang dapat meningkatkan resolusi dan kejernihan gambar yang buram. Kemudian, ada juga fitur AI Smart Removal untuk menghapus objek asing dalam foto.

Selain itu, ada juga fitur AI Group Photo Enhance memungkinkan pengguna untuk mengambil foto grup dengan kamera utama atau ultra-wide angle dengan detail wajah yang jelas. Semua fitur realme Next AI ini hadir pada realme 13 Pro 5G dan realme 13 Pro+ 5G.

Pada bagian layar, realme 13 Pro+ 5g hadir dengan layar OLED 6,7 inci beresolusi 2412 x 1080 dengan refresh rate hingga 120Hz.

Ponsel ini dibekali dengan chipset Snapdragon 7s Gen 2 dengan fabrikasi 4nm yang dipadukan dengan opsi memori 8/256GB dan 12/512GB.

Penampakan realme 13 Pro Series 5G yang resmi meluncur, Kamis (19/9).(Foto: CNN Indonesia/Wisnu Hendra)
Performa mesin ini ditopang oleh baterai 5.200 mAh dengan pengisian daya 80W SUPERVOOC.

Untuk ketahanannya, realme 13 Pro+ 5G dibekali dengan sertifikasi IP65 yang membuatnya tahan dari air dan debu.

Sementara itu, realme 13 Pro 5G hadir dengan fisik yang serupa. Perbedaan varian ini dengan varian tertinggi adalah pada bagian kamera, yaitu tidak adanya kamera periskop.

realme 13 Pro 5G hanya dibekali dengan lensa Sony LYT-600 pada kamera utama dan kamera ultra wide 8MP.

Kemudian, meski sama-sama mengusung baterai 5.200 mAh, realme 13 Pro 5G hanya dibekali dengan sistem pengisian daya 45W SUPERVOOC.

Selain dua ponsel tersebut, realme juga meluncurkan realme Watch S2 dengan layar AMOLED 1,43 inci dengan lebih dari 110 mode olahraga, mulai dari lari dan bersepeda.

Dengan pengisian penuh, smartwatch ini diklaim mampu bertahan hingga 14 hari untuk penggunaan sehari-hari dalam mode standar, sekitar 38 hari dalam mode siaga, dan sekitar 5 hari dalam mode Always-On Display (AOD).

Realme mengadakan flash sale pada 25 September dan memberikan potongan harga masing-masing Rp400 ribu untuk ponsel dan Rp100 ribu untuk smartwatch.

Berikut harga ponsel dan smartwatch terbaru realme:

  • realme 13 Pro 5G

12/256GB: Rp5,999 juta

  • realme 13 Pro+ 5G

8/256GB: Rp6,499 juta
12/512GB: Rp6,999 juta

realme Watch S2: Rp799 ribu

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By Dika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *