Meutiaranews.co – Royal Enfield telah mengonfirmasi partisipasinya dalam pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 yang akan berlangsung di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, pada tanggal 15-25 Februari 2024. Pabrikan asal Inggris ini juga berencana meluncurkan produk terbarunya di ajang tersebut.

Produk terbaru yang akan diperkenalkan adalah model terbaru dari Royal Enfield Bullet 350. Motor ini sebelumnya telah diluncurkan di India pada bulan September 2023.

Bullet 350 terbaru mendapat penyegaran pada tampilannya, termasuk warna baru dan striping, desain setang yang lebih ergonomis, boks mesin baru, lampu baru, dan jok yang dirancang lebih tebal. Motor ini juga menggunakan rangka baru bernama J-platform untuk meningkatkan handling dibandingkan versi sebelumnya.

Meskipun tetap mempertahankan gaya klasiknya, Royal Enfield Bullet 350 dilengkapi dengan berbagai fitur modern, seperti pencahayaan full LED, panel instrumen semi-digital yang dapat terhubung dengan smartphone, pengisian daya ponsel, sistem pengereman ABS berkanal ganda, dan fitur lainnya.

Motor ini ditenagai oleh mesin SOHC 349 cc bersilinder tunggal dengan tenaga sebesar 20,4 dk dan torsi 27 Nm. Tenaga ini disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual lima-percepat.

Di India, harga Royal Enfield Bullet 350 berkisar antara 173.562 rupee (sekitar Rp 31,8 juta) hingga 215.801 rupee (sekitar Rp 39,7 juta). Namun, di Indonesia, harga motor ini diperkirakan akan lebih tinggi karena berbagai instrumen pajak, termasuk pajak barang mewah, yang berlaku untuk mesin di atas kapasitas 250 cc. (es)

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By Dika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *