Biddokkes Polda Kepri gelar Donor Darah

Meutiaranews.co – Sebanyak 863 orang personel Polda Kepri dan jajaran mengikuti kegiatan bakti kesehatan Donor Darah. Kegiatan yang diselenggarakan Biddokkes Polda Kepri digelar di Gedung Graha Lancang Kuning Polda Kepri.

“Donor darah yang berlangsung pada hari ini dalam rangka Hari Bhayangkara ke-77 dengan target kita sebanyak 863 orang,” kata Kabid Dokkes Polda Kepri Kombes Pol dr Muhammad Haris, Kamis (22/6/2023).

Donor darah diikuti Kapolda Kepri, Wakapolda Kepri, Ketua Bhayangkari Daerah Kepri, Pejabat Utama Polda Kepri, perwakilan dari Pemko Batam, TNI, Personel Polda Kepri, dan Polres jajaran serta Bhayangkari Daerah Kepri.

Rinciannya ada 224 Personel Polda Kepri dan 639 Personel Polres jajaran yang mendonor.

“Darah yang disumbangkan pendonor dapat membantu ketersedian stok kantong darah di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Kepri dan PMI yang diperuntukkan bagi masyarakat yang membutuhkan,” jelasnya.

Aris menambahkan, setiap orang yang memberikan darah adalah pahlawan tanpa tanda jasa, karena mereka memberikan yang terbaik untuk membantu orang lain yang membutuhkannya.

“Dengan menjadi pendonor darah, maka kita berperan dalam menyediakan pasokan darah yang cukup untuk memenuhi kebutuhan medis. Setiap sumbangan darah memiliki dampak yang positif, karena dalam setiap tetes darah terkandung harapan dan kehidupan baru,” tuturnya.

Selain kegiatan donor darah, BidDokkes Polda Kepri juga menyelenggarakan pengenalan tindakan pertolongan pertama serta pemberian bakti sosial kepada mayarakat.

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By Dika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *