Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Batam (Meutiaranews)

Meutiaranews.co – Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Batam mencatat telah melayani 628 permohonan Berita Acara Pemeriksaan (BAP) Paspor sepanjang bulan Januari hingga Mei 2024.

Kepala Imigrasi Batam, Samoel Toba, menegaskan pentingnya paspor sebagai dokumen negara yang berfungsi sebagai bukti identitas diri di luar negeri.

“Paspor memuat identitas lengkap pemegangnya seperti foto, nama lengkap, jenis kelamin, tempat dan tanggal lahir, serta tanda tangan,” kata Samoel Toba, Kamis (20/6/2024).

Ia mengingatkan agar pemilik paspor menjaga dokumen tersebut dengan baik agar tidak rusak atau hilang. Jika halaman paspor penuh, rusak berat, atau hilang, paspor dapat diganti sebelum masa berlakunya habis.

Untuk urusan paspor hilang, rusak, dan perubahan data, Samoel menekankan bahwa pemohon harus datang langsung ke Kantor Imigrasi Batam Center dengan membawa berkas lengkap dan salinan paspor lama.

“Jangan mendaftar melalui aplikasi M-Paspor untuk kasus ini. Pemohon harus berkonsultasi dengan petugas Imigrasi di bagian Layanan BAP pada jam layanan Senin-Jumat mulai pukul 07.30 WIB,” ujarnya.

Ia juga menjelaskan bahwa layanan BAP Paspor saat ini hanya tersedia di Kantor Imigrasi Batam Center, sementara Kantor Unit Layanan Paspor (ULP) Harbour Bay belum dapat melayani proses BAP Paspor.

Dari 628 permohonan BAP Paspor yang dilayani selama periode tersebut, 425 di antaranya adalah permohonan BAP paspor hilang, 129 permohonan BAP paspor rusak, dan 74 permohonan BAP perubahan data paspor.

Merujuk pada Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2011 tentang Keimigrasian, Paspor Republik Indonesia adalah dokumen yang dikeluarkan oleh Pemerintah kepada warga negara Indonesia untuk melakukan perjalanan antar negara dengan jangka waktu tertentu. Oleh karena itu, masyarakat diimbau untuk menjaga paspornya dengan baik.

“Kami sarankan juga agar pemegang paspor mengarsipkan paspornya dalam bentuk foto, fotokopi, atau scan untuk memudahkan proses jika terjadi kehilangan,” tutupnya.

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By Dika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *