Meutiaranews.co – Anggota Komisi IV DPRD Kepri Sirajudin Nur senang melihat antusias para lulusan SMK yang akan mengikuti program beasiswa jalur afirmasi dari Politeknik Negeri Batam.

Hal ini disampaikan politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini saat berkunjung ke Kabupaten Lingga bersama Politeknik Negeri Batam dan Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Kepri, dalam rangkaian kegiatan sosialiasi penerimaan mahasiswa baru jalur afirmasi.

“Kehadiran program ini sangat membantu para lulusan SMK yang tidak berkemampuan secara ekonomi untuk dapat melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi,” ujarnya, Minggu (3/7/2022).

Sirajudin berharap ke depan jumlah kuota untuk jalur afirmasi ini terus bertambah, dan lebih banyak lagi perguruan tinggi yang membuka jalur afirmasi untuk membantu warga kurang mampu melanjutkan pendidikan.

Pendaftaran jalur afirmasi untuk Poltek Negeri Batam ini dilaksanakan melalui satuan pendidikan masing-masing di daerah.

“Tahun ini ada sebanyak 60 lulusan SMK di Kepri kuliah gratis di Politeknik Negeri Batam,” katanya.

Selain biaya perkuliahan gratis, para mahasiswa jalur afirmasi ini akan mendapatkan bantuan biaya pendidikan dari pemerintah pusat berupa uang tunai sebesar Rp900 ribu per bulan yang akan diterima sekaligus sebesar Rp5,4 juta dalam 6 bulan atau per semester. (es)

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By IR

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *