Meutiaranews.co – Seorang anggota Polisi dari Satuan Sabhara Polres Tangerang Selatan tak terima distop sekelompok orang yang hendak melakukan aksi balapan liar. Akibatnya, Brigadir Irwan Lombu dikeroyok di kawasan Bundaran Pondok Indah, Jakarta Selatan didepan istrinya.

Kepala Satuan Sabhara Polres Tangerang Selatan Ajun Komisaris Enung Kholis membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, Brigadir Irwan Lombu dalam perjalanan pulang bersama sang istri.

“Betul itu anak buah saya, menurut informasi, anggota saya itu habis ada acara dengan istrinya,” kata Enung Kholis, Selasa 06 Desember 2021.

Peristiwa itu terjadi pada Selasa, 7 Desember 2021 dini hari sekitar pukul 02.30 WIB. Menurut Enung, dari informasi yang ia peroleh, laju kendaraan Irwan dihentikan oleh sekelompok orang yang akan melakukan balap liar.

“Nah karena naluri polisi dan dia lihat situasi, kunci motor yang balapan liar diambil lalu mereka marah, di situ langsung terjadi keributan, saya baru dapat informasi itu saja karena saya juga belum bertemu anggota saya itu,” tambahnya.

Kondisi Irwan Lombu, tambah Enung, kini sudah bisa berjalan kembali, ia juga sempat mengontak anak buahnya yang lain untuk memastikan kondisinya.

“Anggota saya yang dipukuli belum bisa saya kontak, saya tadi sempat menghubungi anak buah saya yang lain untuk menanyakan kondisi dia,” kata dia.

Setelah mendapatkan perawatan di rumah sakit, Brigadir Irwan Lombu sudah membaik dan telah melaporkan kejadian pengeroyokan tersebut ke Polres Jakarta Selatan.

#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional

By Dika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *