Meutiaranews.co – Pabrik PT.Makmur Jaya Plastindo Kabil terbakar. Perusahaan daur ulang limbah plastik bekas ini terbakar diketahui pada Selasa (19/03/2024) sekitar pukul 23.00 Wib.
Pantauan di lapangan, api yang tadinya kecil seketika berubah menjadi besar karena berpengaruh pada angin yang kencang. Selain itu, penyebab api cepat membesar dikarenakan material di perusahaan itu adalah limbah plastik yang mudah terbakar.
Si jago merah yang kian membumbung menghanguskan pabrik tersebut hingga merambat ke ruangan kantor perusahaan itu. Hingga Rabu (20/03/2024) pukul 03.30 Wib kobaran api belum juga berhasil dipadamkan tim pemadam kebakaran.
Terjadinya kebakaran tersebut menimbulkan kekhawatiran bagi masyarakat karena api semakin besar dan membumbung tinggi.
Petugas Damkar Pemko dan BP Batam berjibaku berupaya melawan api, hingga berhasil dipadamkan pagu hari dengan mengerahkan 6 unit armada pemadam kebakaran dari dua instansi tersebut.
Hingga berita ini diterbitkan, belum diketahui pasti penyebab awal kebakaran. Dan sejauh ini belum ada laporkan adanya korban dari kebakaran pabrik limbah plastik tersebut.
#Menuju Perusahaan Pers yang Sehat dan Profesional